Monday, April 21, 2008

Kalio Daging Telur


Bahan :
1/2 kg daging sapi, potong-potong
5 btr telur rebus
2 lbr daun salam
1 btg sereh, geprak pangkalnya
1 bh asam kandis
garam dan gula secukupnya
300 cc air
100 cc santan kental
4 sdm minyak untuk menumis

Bumbu dihaluskan :
5 bh cabe merah besar
10 bh cabe merah keriting
8 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 ruas kunyit
1 ruas jahe
1 ruas lengkuas
1 buah tomat

Cara membuatnya :
Kupas telur dan goreng sebentar dalam minyak panas hingga berkulit, angkat dan sisihkan.
Panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu halus hingga harum, masukkan salam, sereh dan daging. Aduk rata sampai daging berubah warnanya lalu tambahkan air, garam dan gula secukupnya kemudian dipresto selama 30 menit.
Setelah dipresto, masak lagi sebentar diatas api dan tambahkan santan kental lalu masukkan telur.. Masak dengan api kecil lalu koreksi rasanya. Masak hingga bumbu meresap.

Catatan :
Kalau menggunakan presto, gunakan daging bagian paha agar tidak mudah hancur. Tapi bila dimasak tanpa presto bisa gunakan daging has yang lebih cepat empuk.
Menumis bumbu bisa langsung menggunakan panci presto nya sekalian.


No comments: